Wellcome To My Blog

HIDUP INI INDAH ANDAI KAU TAHU JALAN MANA YANG BENAR

15 Mei 2010

HARGANYA MAHAL


Manusia memang aneh ya….ya memang aneh, rasa itu pula yang aku alami sekarang. Dulu aku sangat menginginkan sekali posisi yang aku lakukan sekarang. Ternyata setelah aku berada di posisi yang persis aku inginkan, rasanya tidak seperti yang aku bayangkan. Pengalaman ini aku rasakan ketika aku menjadi seorang auditor, sebagai auditor di KAP kecil, penghasilanku tidak cukup untuk membeli apa yang aku inginkan. Makanya waktu itu ketika lihat seorang sales motor (di leasing) aku merasa iri sama mereka. Iri karena aku yakin penghasilan mereka bertambah besar berdasarkan seberapa besar mereka bisa menjual. Dan semua orang tau bagaimana penjualan sepeda motor begitu menggilanya.


Sekarang setelah aku berada diposisi yang hampir sama (di mobil) ternyata aku merasa tidak semua yang aku bayangkan waktu itu bisa terlaksana. Aku sih sebenernya cukup enjoy dengan pekerjaan ini, dimana aku diharuskan bertemu dan berinteraksi sama banyak orang. Aku juga bisa mengenal banyak karakter orang dengan berbagai macam jenis pekerjaannya. Aku senang bisa mengenal mereka,….


Cuma ada hal juga yang bikin aku kesel, hal itu bila ketemu customer yang agak rese, mereka maunya menang sendiri, tidak mau salah dan nyusahin. Kenapa ya ko berat banget ngadepi orang kaya gitu, ya walaupun aku sadar bahwa mereka yang akan membesarkan.


Seperti sekarang salah satu customer yang aku hadapi, dari awal perasaanku sudah tidak enak dengan dia, sombong dan ga familiar….mentang2 mau dibeliin mobil sama perusahaan tempat istrinya bekerja, dia semena-mena pada saat di survey….mau buru2 aj mobil datang…giliran udah selesai..eh masalah datang…dia serta merta aj mau mengubah isi kontraknya..emang perusahaan ini milik dia apa….dasar….Aku ga tau bagaimana ini kelanjutannya, aku berharap ada solusi terbaik untuk masalah ini…